Profil

Logo Blogger Plat-M
Logo Blogger Plat-M

Plat-M adalah komunitas blogger Madura (awalnya hanya di Bangkalan) yang dideklarasikan pada hari Rabu, 23 Desember 2009 pukul 16.45 wib. Peresmian Plat-M bersamaan dengan acara yang berlangsung di Universitas Trunojoyo Madura. Acara Speedy Roadshow (Madura Go To Faster), diadakan Telkom Indonesia bekerja sama dengan
komunitas blogger Surabaya, TPC.

Pendeklarasian Plat-M dilakukan Pembantu Rektor II Universitas Trunojoyo Madura, Pak Slamet, sekaligus menutup acara di hari terakhir. Deklarator menunjuk Nurwahyu Alamsyah sebagai ketua atau Klebun Plat-M yang pertama (2009-2014). Komunitas ini dibentuk untuk menampung minat masyarakat Madura di bidang blogging, media sosial, internet dan teknologi pada umumnya.

Inilah kesembilan deklarator Plat-M:

1. Nurwahyu Alamsyah
2. Joko Saputra
3. Taufiqurrahman
4. M. Darul Mukhlasin
5. MM. Ubaidillah
6. Ery Setiyawan Jullev
7. Salman Farisi
8. M. Faris
9. Ahmad Faza
10. Basith ID 

Ide awal terbentuknya komunitas blogger Plat-M bermula saat diskusi usai acara hari pertama. TPC berhasil 'mengompori' sembilan deklarator untuk membentuk suatu komunitas blogger di Madura, sehingga terbentuklah Plat-M seperti sekarang. Visi dan misi komunitas blogger Plat-M adalah menduniakan dan mengedukasi masyarakat Madura. Maka dari itu, mari bersama Plat-M, ikut Menduniakan Madura. Silahkan mendaftar menjadi anggota Plat-M dengan mengisi formulir di sini.

***

Pengurus Plat-M 2014-2021
Sosial Media Plat-M | Nak-kanak Blogger Madura

1 Komentar